Artikel

Tips Memilih Komputer di Jasa Sewa Komputer

Kebijakan WFH atau Work From Home tentu sudah banyak diambil perusahaan sejak masa pandemi berlangsung. Tentunya ketika Anda harus bekerja di rumah, ketersediaan laptop atau komputer menjadi suatu hal yang wajib dibutuhkan. Tapi Jika Anda tidak mempunyainya, Anda masih bisa menggunakan Jasa sewa komputer yang sudah ada banyak di Indonesia. 

Nah agar nantinya penyewaan bisa terasa efektif dan tentunya lebih hemat di kantong anda, ada beberapa tips yang dapat diterapkan ketika menyewa, 

  • Menyesuaikan Durasi Penyewaan dengan Masa WFH Anda

Penyedia jasa sewa komputer atau laptop biasanya mempunyai durasi penyewaan tersendiri yang dapat dipilih pelanggan sesuai dengan kebutuhannya. Terdapat penyewaan yang harian, bulanan, sampai dengan tahunan. Maka dari itu, ada baiknya jika Anda memilih durasi sewa selama masa WFH yang akan Anda jalani itu. Tentunya Semakin lama masa sewa dilakukan, tentu tarifnya akan juga semakin besar.

Tapi Jika mungkin Anda hanya butuh laptop maupun komputer di hari tertentu, misalnya akan digunakan untuk meeting virtual saja, maka Anda dapat melakukan sewa per hari saja. Tapi, jika pekerjaan memang membuat Anda untuk selalu berhadapan dengan laptop atau komputer sepanjang waktu di beberapa bulan, maka anda bisa memilih sewa bulanan atau bahkan tahunan. Yang penting jangan sampai laptop atau komputer sudah disewa, tapi tidak optimal dalam penggunaannya.

  • Mencari Tahu Software yang dibutuhkan di Laptop

Jika anda ingin lebih puas saat menggunakan Jasa sewa komputer, maka jangan lah ragu untuk menanyakan perangkat lunak maupun software apa saja yang dimiliki dan mungkin saja akan dibutuhkan anda di laptop tersebut. Apalagi bagi Anda yang akan membutuhkan software tertentu dalam melakukan pekerjaan. Karena semakin lengkap software yang ada pada dalam komputer atau laptop tersebut, maka akan semakin bagus laptop tersebut untuk di sewa.

Tapi Jika sekiranya dalam laptop masih belum diinstal software yang akan Anda butuhkan, coba lah minta penyedia sewa untuk membantu instal software itu. Hal ini pun juga berlaku dengan aplikasi serta driver tertentu. Dengan begitu, nantinya Anda tidak perlu pusing lagi untuk menginstal software tersebut setelah sudah sampai dirumah. Akhirnya Pekerjaan Anda pun nantinya bisa semakin dikerjakan dengan lancar, nyaman, dan cepat tentunya.

  • Memilih Komputer dengan Tipe Terbaru

Ketika anda akan menyewa komputer atau laptop yang digunakan sebagai salah satu kebutuhan WFH, jangan segan untuk menanyakan komputer atau laptop dengan tipe apa saja yang mereka sewakan. Ada baiknya jika Anda memilih tipe yang terbaru. Kenapa harus pilih yang terbaru? Alasannya dikarenakan sudah pasti anda akan lebih nyaman ketika menggunakannya. Tapi, jika Anda sebelumnya sudah terbiasa dengan komputer atau laptop tipe tertentu di kantor, anda bisa juga memilih yang memiliki tipe sama.

  • Memperhatikan Daya Baterai 

Ketika akan mulai menyewa di Jasa sewa komputer, tanyakan pada pemiliknya tentang berapa daya baterai laptop tersebut. Ada baiknya jika Anda memilih laptop yang mempunyai daya baterai yang masih bagus, jadi Anda tidak perlu daya listrik lagi ketika menggunakannya. Laptop yang mempunyai daya baterai masih optimal, tentunya akan membuat Anda dapat bekerja di waktu lama, nau itu di dalam sampai luar rumah.